Iklan
Varian Baru SARS-CoV-2 Menyerang Balik
Terdeteksinya varian baru virus SARS-CoV-2, B 1.1.7 ke Indonesia sejauh ini tak akan mengganggu efektivitas vaksin. Namun, belajar dari Brasil, mutasi varian lain memiliki dampak sangat buruk.
Setelah kasus Covid-19 global menurun selama tujuh pekan berturut-turut, sepekan terakhir kembali meningkat. Brasil menjadi tempat pertempuran paling mengkhawatirkan, dengan mencatat rekor kematian. Tragedi ini dipicu oleh penyebaran varian baru virus korona yang lebih menular dan memicu infeksi ulang.
Selama dua hari terakhir, Brasil mencatat rekor kematian harian tertinggi selama pandemi. Pada Selasa (2/3/2021), kematian harian akibat Covid-19 di negeri ini mencapai 1.726 jiwa dan Rabu (3/3) sebanyak 1.840 jiwa.