logo Kompas.id
β€Ί
Kesehatanβ€ΊPresiden Jokowi Meminta IDI...
Iklan

Presiden Jokowi Meminta IDI Menjadi Gerbong Reformasi Sistem Kesehatan

Presiden Jokowi menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada para dokter yang selama tujuh bulan ini berada di garis depan perlawanan terhadap Covid-19. Presiden mengucapkan selamat Hari Dokter Nasional.

Oleh
Nina Susilo
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/jA92C4ZT0ljjyaPJWi07vwltGdU=/1024x1365/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F10%2FWhatsApp-Image-2020-10-24-at-3.01.07-PM_1603537337.jpeg
BPMI SEKRETARIAT PRESIDEN

Presiden Joko Widodo mengucapkan selamat ulang tahun ke-70 kepada Ikatan Dokter Indonesia.

JAKARTA, KOMPAS β€” Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin menyampaikan selamat ulang tahun ke-70 kepada Ikatan Dokter Indonesia. Dalam pidatonya di Hari Dokter Nasional, Presiden Jokowi juga mengharapkan IDI berkontribusi dalam transformasi sistem kesehatan Indonesia.

Ucapan selamat ulang tahun ke-70 bagi IDI diunggah dalam rekaman video di akun Youtube Sekretariat Presiden, Sabtu (24/10/2020). Selain menyampaikan ucapan selamat, Presiden Joko Widodo juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas pengabdian, perjuangan, dan pengorbanan para dokter yang berada di garis depan penanganan Covid-19.

Editor:
susanarita
Bagikan