Paus Fransiskus di Papua Niugini
Paus Fransiskus Ajak Umat Papua Niugini Menjadi Pribadi Kokoh
Paus Fransiskus menegaskan pentingnya menjadi pribadi kokoh dan menjadi keluarga serta komunitas yang bisa diteladani.

Paus Fransiskus tiba dengan kereta golf di Stadion Sir John Guise di Port Moresby, Papua Niugini, Minggu (8/9/2024), di mana ia akan memimpin misa hari Minggu. Paus Fransiskus pada hari Sabtu menyerukan agar Gereja Katolik di Papua Niugini untuk lebih dekat dengan perempuan yang telah dilecehkan dan dipinggirkan, dengan bersuara di negara di mana kekerasan terhadap perempuan dilaporkan dua kali lipat rata-rata global.
PORT MORESBY, KOMPAS — Dalam kunjungan apostoliknya ke Papua Niugini, Paus Fransiskus menggelar misa akbar di Port Moresby dan menemui umat serta misionaris di Vanimo. Dalam kesempatan tersebut, Paus mengajak agar umatnya menjadi pribadi yang kokoh, tidak takut dan mau terlibat.
Papua Niugini menjadi negara kedua setelah Indonesia yang dikunjungi dalam rangkaian perjalanan apostolik-nya yang ke-45. Ia ada di Papua Niugini sejak Jumat (6/9/2024) hingga Senin (9/9/2024) sebelum melanjutkan lawatan ke Timor Leste dan Singapura.
Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi di halaman 15 dengan judul "Perjuangan Warga PNG agar Bisa Bertemu dengan Paus".
Baca Epaper Kompas