logo Kompas.id
β€Ί
Internasionalβ€ΊTerpidana Kejahatan Perang di ...
Iklan

Terpidana Kejahatan Perang di Swedia Ditukar Terpidana Spionase di Iran

Dimediasi Oman, Iran-Swedia bertukar tahanan. Swedia mengaku mengambil keputusan sulit dalam pertukaran tahanan ini.

Oleh
IWAN SANTOSA
Β· 0 menit baca
Johan Floderus (tengah), warga Swedia yang baru dibebaskan Pemerintah Iran, berbicara dengan Perdana Menteri Swedia Ulf Kristersson (kiri) yang menjemputnya di Bandar Udara Arlanda, Swedia, Sabtu (15/6/2024).
AP/TT NEWS AGENCY/SWEDISH GOVERNMENT/TOM SAMUELSSON

Johan Floderus (tengah), warga Swedia yang baru dibebaskan Pemerintah Iran, berbicara dengan Perdana Menteri Swedia Ulf Kristersson (kiri) yang menjemputnya di Bandar Udara Arlanda, Swedia, Sabtu (15/6/2024).

STOCKHOLM, MINGGU β€” Iran dan Swedia bertukar tahanan, Sabtu (15/6/2024). Iran membebaskan seorang diplomat Swedia dan seorang pria berkewarganegaraan ganda Iran-Swedia. Adapun Swedia membebaskan seorang mantan pejabat Iran yang divonis bersalah dan dihukum penjara seumur hidup dalam pengadilan di Swedia terkait kasus eksekusi massal dan penyiksaan tahanan politik di Iran tahun 1988.

Pertukaran tahanan tersebut dimediasi oleh Oman. ”Upaya Oman menghasilkan kesepakatan kedua pihak untuk saling membebaskan tahanan, sementara orang-orang yang dibebaskan diterbangkan dari Teheran dan Stockholm,” demikian pernyataan Kementerian Luar Negeri Iran.

Editor:
MUHAMMAD SAMSUL HADI
Bagikan