Iklan
Empat Biro Deplu AS Sebut Israel Langgar HAM
Pertanyaan yang muncul adalah bisakah AS tegas terhadap Israel jika ada bukti konkret Israel melanggar HAM?
WASHINGTON, MINGGU β Departemen Luar Negeri Amerika Serikat masih melangsungkan penyelidikan atas Israel terkait dugaan pelanggaran hak asasi manusia terhadap warga Palestina selama perang Hamas-Israel. Jika terbukti, AS bisa menghentikan bantuan dana dan persenjataan.
Sejauh ini, laporan sudah masuk dari tujuh biro di Deplu AS. Empat biro di antaranya mengatakan, Israel tidak mampu membuktikan bahwa mereka memang tidak melanggar HAM.