logo Kompas.id
β€Ί
Internasionalβ€ΊPencarian Berlian yang Hilang
Iklan

Pencarian Berlian yang Hilang

Mata cincin pernikahan milik Dawn Monroe yang terbuat dari berlian hilang. Kemungkinan besar jatuh ke dalam adonan kue.

Oleh
MAHDI MUHAMMAD
Β· 1 menit baca
Ilustrasi
SUPRIYANTO

Ilustrasi

Dawn Monroe, pemilik toko kue Sis Sweets Cookies & Cafe, meminta agar konsumennya berhati-hati saat menguyah kue dan penganan manis lain yang dibeli dari tokonya. Ia khawatir konsumen mengonsumsi berlian miliknya.

Berlian itu berasal dari cincin pernikahan yang selalu dikenakannya sejak 36 tahun lalu. Mengutip pemberitaan UPI.com, berlian kecil itu diyakini terlepas ketika dia mengolah adonan kue, donat, atau penganan manis lainnya, beberapa hari lalu. Berlian itu bernilai sekitar 4.000 dollar Amerika Serikat atau sekitar Rp 64,8 juta.

Editor:
BONIFASIUS JOSIE SUSILO HARDIANTO
Bagikan