logo Kompas.id
β€Ί
Internasionalβ€ΊXi Terima Mantan Presiden...
Iklan

Xi Terima Mantan Presiden Taiwan, Ma Ying-jeou di Beijing

Mantan Presiden Taiwan Ma Ying-jou bertemu Presiden China Xi. Ia berupaya meredakan ketegangan antara Taiwan dan China.

Oleh
HELENA FRANSISCA NABABAN
Β· 1 menit baca
Dalam foto yang diambil dari siaran televisi Taiwan, TVBS, Presiden China Xi Jinping bertemu dengan mantan Presiden Taiwan Ma Ying-jeou di Beijing, Rabu (10/4/2024).
TVBS VIA AP

Dalam foto yang diambil dari siaran televisi Taiwan, TVBS, Presiden China Xi Jinping bertemu dengan mantan Presiden Taiwan Ma Ying-jeou di Beijing, Rabu (10/4/2024).

BEIJING, RABU - Presiden China Xi Jinping, Rabu (10/4/2024), menggelar pertemuan dengan mantan Presiden Taiwan Ma Ying-jeou. Pertemuan itu digelar di sela-sela kunjungan Ma ke China. Bagi Ma, kunjungan ke China diarahkan untuk mengurangi ketegangan yang terjadi antara Taiwan dan China.

Stasiun televisi yang dikelola Pemerintah China, CCTV, Rabu sore secara khusus menyiarkan pertemuan antara Xi dan delegasi Taiwan yang dipimpin Ma. Namun CCTV tidak memberikan keterangan detil dari pertemuan itu.

Editor:
BONIFASIUS JOSIE SUSILO HARDIANTO
Bagikan