Iklan
Indonesia-Selandia Baru Optimalkan Kerja Sama Keamanan Hayati
Selama ini, produk perikanan dan pertanian Indonesia kesulitan menembus Australia dan Selandia Baru.
JAKARTA, KOMPAS β Biosekuritas atau keamanan hayati dan standar halal menjadi fokus bahasan dalam meningkatkan kerja sama perdagangan Indonesia dan Selandia Baru. Selain untuk meningkatkan volume perdagangan, Indonesia juga menekankan perdagangan kedua negara harus lebih seimbang.
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menerima kunjungan Menteri Luar Negeri Selandia Baru Winston Peters di Jakarta, Kamis (14/3/2024). Keduanya membahas substansi yang akan diajukan dalam Komisi Bersama Tingkat Menteri (JMC) Ke-11 di Wellington, Selandia Baru, pada Mei 2024.