logo Kompas.id
β€Ί
Internasionalβ€ΊToyosu, Kebangkitan Wisata...
Iklan

Toyosu, Kebangkitan Wisata Pasar Ikan Tokyo

Di luar negeri, pasar ikan bebas dari momok becek, kotor, dan bau. Pasar ikan justru menjadi tujuan wisata top.

Oleh
LARASWATI ARIADNE ANWAR
Β· 1 menit baca
Suasana Pasar Ikan Toyosu di Tokyo, Jepang, pada 5 Januari 2021.
AFP/PHILIP FONG

Suasana Pasar Ikan Toyosu di Tokyo, Jepang, pada 5 Januari 2021.

TOKYO, KAMIS β€” Pasar Ikan Toyosu di kota Tokyo, Jepang, membuka sayap baru yang ditunggu-tunggu. Bagian ini khusus untuk menarik wisatawan agar mau datang dan menikmati pasar ikan bersejarah tersebut. Tokyo ingin mengembangkan tempat-tempat wisata yang masih aktif digunakan sebagai pusat kegiatan masyarakat setempat.

Gubernur Tokyo Yurike Koike meresmikan Toyosu Senkyaku Banrai pada Kamis (1/2/2024). Ini tempat pujasera yang dirancang dengan gaya Edo, yaitu periode sejarah Kekaisaran Jepang tahun 1603-1868. Pada zaman itu, keadaan di Jepang relatif aman dan sejahtera di bawah Shogun Tokugawa. Masa-masa itu bahkan disebut sebagai zaman keemasan Jepang karena berbagai produk kebudayaan berkembang pesat.

Editor:
FRANSISCA ROMANA
Bagikan