logo Kompas.id
β€Ί
Internasionalβ€ΊKonflik Nagorno-Karabakh Picu ...
Iklan

Konflik Nagorno-Karabakh Picu Banjir Puluhan Ribu Pengungsi ke Armenia

Sekitar 45.500 pengungsi etnis Armenia dari Nagorno-Karabakh telah memasuki wilayah Armenia. Ini salah satu eksodus pengungsian terbesar di wilayah Kaukasia selatan pasca-runtuhnya Uni Soviet.

Oleh
IWAN SANTOSA, MUHAMMAD SAMSUL HADI
Β· 1 menit baca
Para pengungsi dari Nagorno-Karabakh berdiri di dekat kendaraan mereka di Goris, Armenia, Rabu (27/9/2023).
AFP/ALAIN JOCARD

Para pengungsi dari Nagorno-Karabakh berdiri di dekat kendaraan mereka di Goris, Armenia, Rabu (27/9/2023).

GORIS, RABU – Sekitar 45.500 pengungsi etnis Armenia, hingga Rabu (27/9/2023), tiba di wilayah Armenia setelah meninggalkan enklave Nagorno-Karabakh. Dalam perjalanan menuju Armenia, sedikitnya 68 pengungsi tewas akibat ledakan di stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) tempat kendaraan mereka mengantre untuk mengisi bahan bakar di luar Stepanakert, ibu kota Nagorno-Karabakh, Senin (25/9/2023) malam.

Ledakan itu juga mengakibatkan 290 orang luka-luka dan 105 orang dinyatakan hilang. Armenia mengatakan, sekitar 42.500 pengungsi telah tiba di wilayah Armenia, Rabu. Jumlah itu merupakan sepertiga dari total warga etnis Armenia yang tinggal di Nagorno-Karabakh.

Editor:
MUHAMMAD SAMSUL HADI
Bagikan