logo Kompas.id
โ€บ
Internasionalโ€บUntuk Kesembilan Kalinya, The ...
Iklan

Untuk Kesembilan Kalinya, The Fed Naikkan Suku Bunga Sebesar 0,25 Persen

Perkiraan moderat menunjukkan suku bunga The Fed sepanjang 2023 akan berkisar pada angka 5,1 persen. Penurunan suku bunga The Fed baru akan terjadi pada 2024 menjadi rata-rata 4,3 persen dan menjadi 3,1 persen pada 2025.

Oleh
SIMON P SARAGIH S
ยท 1 menit baca
Gubernur Federal Reserve Jerome Powell berjalan meninggalkan podium setelah berbicara pada konferensi pers di Kantor Federal Reserve di Washington DC, Amerika Serikat, Rabu (22/3/2023).
AP/ALEX BRANDON

Gubernur Federal Reserve Jerome Powell berjalan meninggalkan podium setelah berbicara pada konferensi pers di Kantor Federal Reserve di Washington DC, Amerika Serikat, Rabu (22/3/2023).

WASHINGTON, RABU โ€” Bank sentral Amerika Serikat, Federal Reserve atau The Fed, kembali menaikkan suku bunga inti untuk kesembilan kalinya sebesar 0,25 persen. Fokus pada penurunan inflasi menjadi alasan utama di balik kenaikan tersebut. Dengan demikian, tingkat suku bunga inti AS sekarang berada pada kisaran 4,75 hingga 5 persen.

โ€Kenaikan suku bunga ke depan juga tetap dilakukan hingga inflasi bisa diturunkan menjadi 2 persen,โ€ kata Gubernur The Fed Jerome Powell dalam jumpa pers di Washington DC, AS, Rabu (22/03/2023) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB. Sejauh ini tidak ada niat The Fed untuk mengubah arah, apalagi menurunkan suku bunga.

Editor:
MUHAMMAD SAMSUL HADI
Bagikan