logo Kompas.id
β€Ί
Internasionalβ€ΊJenuh, Rakyat China Protes...
Iklan

Jenuh, Rakyat China Protes Kebijakan Nihil Covid-19 Berkepanjangan

Pemerintah China meyakini kebijakan nihil Covid-19 secara dinamis adalah yang terbaik untuk mencegah penularan. Rakyat jenuh dengan berbagai karantina wilayah yang ketat.

Oleh
LARASWATI ARIADNE ANWAR
Β· 1 menit baca
Pengunjuk rasa berjalan kaki saat memprotes kebijakan nihil Covid-19 yang parah dan mengakibatkan kematian di beberapa daerah, 28 November 2022, di Beijing, China.
AFP/NOEL CELIS

Pengunjuk rasa berjalan kaki saat memprotes kebijakan nihil Covid-19 yang parah dan mengakibatkan kematian di beberapa daerah, 28 November 2022, di Beijing, China.

SHANGHAI, SENIN β€” Kebijakan nihil Covid-19 di China yang berbentuk berbagai karantina wilayah total (lockdown) semakin diprotes keras oleh warga. Unjuk rasa terjadi di sejumlah kota yang berujung pada penangkapan beberapa peserta dan wartawan, termasuk wartawan asing yang meliput kejadian tersebut.

Penangkapan terakhir terjadi di Shanghai, Minggu (27/11/2022), ketika polisi menggelandang wartawan media Inggris, BBC, dan memborgolnya. Berdasarkan keterangan dari Redaksi BBC, Ed Lawrence dan beberapa wartawan lokal dibawa polisi, padahal mereka meliput unjuk rasa dengan mengenakan masker dan tanda pengenal wartawan.

Editor:
FRANSISCA ROMANA
Bagikan