Iklan
ASEAN-China : Potensi Besar, Tantangan Besar
ASEAN dan China sudah 30 tahun bersahabat dan menjadi mitra dagang terbesar masing-masing. Kualitas hubungan perdagangan perlu ditingkatkan.
JAKARTA, KOMPAS β Perhimpunan Bangsa-bangsa Asia Tenggara (ASEAN) merupakan mitra dagang terbesar bagi China. Demikian pula sebaliknya. Masa depan kerja sama ekonomi kedua belah pihak menjanjikan sekaligus penuh tantangan.
Salah satu pendiri Pusat untuk Asia Baru yang Inklusif (CNIA) dari Malaysia, Koh King Kee, menyatakan, China sebagai mitra dagang terbesar ASEAN untuk sekarang dan masa depan adalah fakta yang tak terelakkan. Oleh sebab itu, hal yang harus dipastikan adalah komitmen China untuk menerapkan kerja sama inklusif.