logo Kompas.id
β€Ί
Internasionalβ€ΊKetika Biaya Pemakaman Abe...
Iklan

Ketika Biaya Pemakaman Abe Lebih Mahal daripada Pemakaman Ratu Elizabeth II

Berdasarkan laporan Bloomberg, biaya pemakaman Abe melebihi biaya pemakaman Ratu Elizabeth II. Setengah dari biaya pemakaman Abe digunakan untuk pengamanan.

Oleh
LARASWATI ARIADNE ANWAR
Β· 1 menit baca
Aparat kepolisian menghalau para pengunjuk rasa yang menentang pemakaman kenegaraan bagi mantan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe di Tokyo, Jepang, Selasa (27/9/2022).
AP/KYODO NEWS/MINORU IWASAKI

Aparat kepolisian menghalau para pengunjuk rasa yang menentang pemakaman kenegaraan bagi mantan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe di Tokyo, Jepang, Selasa (27/9/2022).

Pada Selasa (27/9/2022), di tengah upacara pemakaman kenegaraan bagi mendiang Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe, ribuan orang menggelar unjuk rasa di depan Gedung Diet atau Parlemen Jepang. Mereka memprotes pelaksanaan pemakaman mantan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe terkait penggunaan uang pajak rakyat.

Dalam upacara tersebut, sekitar 700 pejabat perwakilan negara-negara sahabat datang dan turut memberikan penghormatan untuk mendiang Abe. Warga Jepang juga diberi kesempatan memberikan penghormatan terakhir di sebuah taman dekat arena Nippon Budokan, lokasi upacara pemakaman. Mereka umumnya meletakkan bunga di stan khusus yang disiapkan.

Editor:
MUHAMMAD SAMSUL HADI
Bagikan