logo Kompas.id
›
Internasional›Bertemu PM Jepang, Wapres Amin...
Iklan

Bertemu PM Jepang, Wapres Amin Bahas Kerja Sama Ekonomi dan SDM

Di sela-sela menghadiri pemakaman kenegaraan mantan PM Jepang Shinzo Abe, Wapres Amin melakukan kunjungan kehormatan kepada PM Jepang Fumio Kishida. Penguatan kerja sama ekonomi dan peningkatan SDM dibahas saat itu.

Oleh
CYPRIANUS ANTO SAPTOWALYONO
· 1 menit baca
Di sela-sela kunjungannya ke Jepang untuk menghadiri upacara pemakaman kenegaraan mantan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe, Wakil Presiden Ma’ruf Amin melakukan kunjungan kehormatan kepada Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida di Istana Akasaka, Tokyo, Jepang, Senin (26/9/2022).
BPMI - SETWAPRES

Di sela-sela kunjungannya ke Jepang untuk menghadiri upacara pemakaman kenegaraan mantan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe, Wakil Presiden Ma’ruf Amin melakukan kunjungan kehormatan kepada Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida di Istana Akasaka, Tokyo, Jepang, Senin (26/9/2022).

JAKARTA, KOMPAS — Wakil Presiden Ma’ruf Amin menekankan dua aspek penting dalam kerja sama Indonesia dan Jepang, yakni penguatan kerja sama ekonomi dan peningkatan kapasitas sumber daya manusia. Kemitraan di bidang ketenagakerjaan dan kesehatan pun disampaikannya saat melakukan kunjungan kehormatan menemui Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida.

Kunjungan kehormatan Wapres Amin yang berlangsung di Istana Akasaka, Tokyo, Senin (26/09/2022), tersebut sekaligus menindaklanjuti hasil kunjungan Presiden Joko Widodo ke Jepang pada 27 Juli 2022 lalu. Turut mendampingi Wapres Amin pada kunjungan ini adalah Duta Besar Indonesia untuk Jepang Heri Akhmadi dan Kepala Sekretariat Wapres Ahmad Erani Yustika.

Editor:
MADINA NUSRAT
Bagikan