logo Kompas.id
β€Ί
Internasionalβ€Ί77 Tahun Pasca-Bom Hiroshima, ...
Iklan

77 Tahun Pasca-Bom Hiroshima, Ancaman Senjata Nuklir Terus Menghantui Dunia

Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres menyerukan negara-negara pemilik senjata nuklir untuk menghapus opsi penggunaan senjata nuklir dari meja. Saat ini ada sekitar 13.000 hulu ledak nuklir tersebar di seluruh dunia.

Oleh
MUHAMMAD SAMSUL HADI
Β· 1 menit baca
Sebuah bel ditabuh pada momen mengheningkan cipta dan melantunkan doa-doa dalam peringatan 77 tahun serangan bom atom di Taman Peringatan Perdamaian Hiroshima di Hiroshima, Jepang, Sabtu (6/8/2022).
AFP/PHILIP FONG

Sebuah bel ditabuh pada momen mengheningkan cipta dan melantunkan doa-doa dalam peringatan 77 tahun serangan bom atom di Taman Peringatan Perdamaian Hiroshima di Hiroshima, Jepang, Sabtu (6/8/2022).

HIROSHIMA, SABTU β€” Dentang bel memecah suasana pagi di kota Hiroshima, Jepang, Sabtu (6/8/2022), dalam peringatan 77 tahun serangan bom atom Amerika Serikat yang meluluhlantakkan kota tersebut. Diperkirakan, 140.000 orang tewas kala itu. Setelah 77 tahun berlalu, ancaman senjata nuklir terus menghantui dunia.

Demikian antara lain refleksi dan pesan yang disuarakan Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa Antonio Guterres dalam peringatan tersebut. ”Senjata-senjata nuklir itu omong kosong. Senjata-senjata itu tidak menjamin keamanan. Yang ditimbulkan hanyalah kematian dan kerusakan,” kata Guterres dalam pidatonya pada peringatan tersebut.

Editor:
MUHAMMAD SAMSUL HADI
Bagikan