logo Kompas.id
β€Ί
Internasionalβ€ΊNATO Janjikan Dukungan Militer...
Iklan

NATO Janjikan Dukungan Militer Terbuka ke Ukraina

NATO menjanjikan dukungan militer secara terbuka kepada Ukraina setelah Finlandia dan Swedia menyatakan ingin bergabung dengan aliansi militer Barat tersebut.

Oleh
PASCAL S BIN SAJU
Β· 1 menit baca
Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg terlihat di layar video saat Menteri Luar Negeri Jerman Annalena Baerbock berpidato pada konferensi pers usai pertemuan informal para Menteri Luar Negeri NATO tentang konflik di Ukraina, Minggu (15/5/2022) di Berlin, Jerman.
AFP/KEVIN LAMARQUE / POOL

Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg terlihat di layar video saat Menteri Luar Negeri Jerman Annalena Baerbock berpidato pada konferensi pers usai pertemuan informal para Menteri Luar Negeri NATO tentang konflik di Ukraina, Minggu (15/5/2022) di Berlin, Jerman.

BERLIN, SENIN – Aliansi militer Barat, Pakta Pertahanan Atlantik Utara atau North Atlantic Treaty Organization (NATO), menjanjikan dukungan militer secara terbuka kepada Ukraina, Minggu (15/5/2022). Janji itu disampaikan setelah Rusia menyerang Lviv, kota di Ukraina barat, dan tak lama setelah Finlandia mengumumkan secara resmi permohonan keanggotaan NATO untuk mengakhiri netralitasnya.

Kantor berita Agence-France Presse (AFP), Senin (16/5/2022), melaporkan, janji NATO itu disampaikan dalam sebuah pertemuan para menteri luar negeri NATO di Berlin, Minggu. Janji itu muncul setelah Finlandia resmi menyatakan keinginan untuk meninggalkan posisi non-blok militer. Perkembangan terbaru tersebut menggambar ulang keseimbangan kekuatan di Eropa, dan membuat Kremlin marah.

Editor:
BONIFASIUS JOSIE SUSILO HARDIANTO
Bagikan