logo Kompas.id
โ€บ
Internasionalโ€บPutin Klaim Taklukkan...
Iklan

Putin Klaim Taklukkan Mariupol, Pasukan Ukraina Bertahan di Pabrik Baja

Pasukan Ukraina terkurung dalam sebuah pabrik baja di Mariupol. Putin tidak memerintahkan pasukannya menyerang, tetapi mengepung pabrik baja itu seolah seekor lalat pun tak bisa lolos hingga mereka kehabisan stok pangan.

Oleh
LARASWATI ARIADNE ANWAR
ยท 1 menit baca
Foto dari tayangan video yang dirilis Dewan Kota Mariupol, Ukraina, 19 April 2022, ini memperlihatkan gumpalan asap yang membubung di atas pabrik baja Azovstal dan gerbang Galangan Kapal Azov saat pasukan Rusia berupaya merebut kota pelabuhan Mariupol.
AFP/MARIUPOL CITY COUNCIL

Foto dari tayangan video yang dirilis Dewan Kota Mariupol, Ukraina, 19 April 2022, ini memperlihatkan gumpalan asap yang membubung di atas pabrik baja Azovstal dan gerbang Galangan Kapal Azov saat pasukan Rusia berupaya merebut kota pelabuhan Mariupol.

MOSKWA, KAMIS โ€“ Presiden Rusia Vladimir Putin memerintahkan pasukannya yang berada di kota Mariupol, Ukraina, agar tidak menyerbu pabrik baja Azovstal. Pasukan Rusia diminta mengepung pabrik itu dari segala penjuru hingga seekor lalat pun tak bisa terbang keluar masuk. Apabila pabrik itu jatuh ke tangan Rusia, Putin menganggap itu sebagai simbol โ€pembebasanโ€ Mariupol.

Perintah tersebut dikeluarkan Putin di Kremlin, Moskwa, Kamis (21/4/2022). Sebelumnya, Ramzan Kadyrov, pemimpin milisi Chechnya pro-Rusia, mengusulkan agar pasukan Rusia menyerang pabrik baja Azovstal. Kadyrov berada di Mariupol untuk memimpin salah satu batalyon Rusia.

Editor:
MUHAMMAD SAMSUL HADI
Bagikan