logo Kompas.id
β€Ί
Internasionalβ€ΊRusia Susun Peta Jalan Mata...
Iklan

Rusia Susun Peta Jalan Mata Uang Digital

Pemerintah Rusia tengah menyusun peta jalan mata uang digital dalam sistem keuangan nasionalnya. Pendekatan Rusia akan menjadi referensi negara-negara lain dalam menyikapi mata uang digital.

Oleh
MAHDI MUHAMMAD
Β· 1 menit baca
Presiden Rusia Vladimir Putin (Kiri) bertemu dengan anggota Dewan Keamanan Rusia secara daring di Moskwa, Rusia, Jumat (28/1). Dalam perkembangan teknologi keuangan digital, Putin meminta Bank Sentral Rusia bersikap lebih terbuka terhadap kemajuan teknologi tersebut. (Photo by Alexey NIKOLSKY / Sputnik / AFP)
(Photo by Alexey NIKOLSKY / Sputnik / AFP)

Presiden Rusia Vladimir Putin (Kiri) bertemu dengan anggota Dewan Keamanan Rusia secara daring di Moskwa, Rusia, Jumat (28/1). Dalam perkembangan teknologi keuangan digital, Putin meminta Bank Sentral Rusia bersikap lebih terbuka terhadap kemajuan teknologi tersebut. (Photo by Alexey NIKOLSKY / Sputnik / AFP)

MOSKWA, JUMAT – Pihak berwenang di Rusia tengah menyusun peta jalan keberadaan mata uang digital dalam sistem keuangan nasionalnya. Ini menjadi jalan tengah yang diputuskan Presiden Vladimir Putin di tengah pandangan yang berseberangan dari berbagai pihak terhadap mata uang digital, termasuk Bank Sentral Rusia.

Dokumen peta jalan yang dilihat oleh Reuters, Jumat (28/1), memperlihatkan peta jalan yang terlihat lebih fleksibel dibandingkan tuntutan Bank Sentral untuk benar-benar melarang keberadaan mata uang digital. Peta jalan regulasi mata uang digital ini sejalan dengan keinginan beberapa pihak, termasuk politisi.

Editor:
FX LAKSANA AGUNG SAPUTRA
Bagikan