Tantangan Berat Pemulihan dari Pandemi
Dunia menghadapi tantangan berat dalam upaya pemulihan dari pandemi. Ketimpangan vaksinasi global hingga pertarungan kekuatan besar menghambat pemulihan itu. Tantangan bagi Indonesia jika mau sukses sebagai Ketua G-20.
Jauh-jauh hari sebelum vaksin Covid-19 diproduksi secara massal dan didistribusikan ke berbagai penjuru dunia untuk vaksinasi global, banyak kalangan mengingatkan bahaya nasionalisme vaksin. Istilah ini merujuk pada kecenderungan negara-negara menumpuk vaksin secara serakah dan menyuntikkan untuk warganya sendiri tanpa memedulikan warga negara lain.
Istilah itu kini sudah jarang terdengar. Namun, dampak yang ditimbulkannya menghadang di depan: ketimpangan vaksinasi antara negara kaya dan negara miskin. Direktur Program Kesehatan Global pada Council on Foreign Relations (CFR) Thomas J Bollsky dan peneliti senior pada Peterson Institute for International Economics, Chad P Bown, menyebut fenomena itu sebagai ”tragedi nasionalisme vaksin”.