Pandemi Covid-19
Presiden Afrika Selatan Terinfeksi Covid-19
Presiden Afrila Selatan Cyril Ramaphosa terinfeksi Covid-19 setelah menunjukkan gejala. Dia mengingatkan agar warganya datang ke pusat vaksinasi untuk menghindari terpapar dengan gejala yang lebih berat.

Presiden China Xi Jinping berjalan dengan Presiden Afrika Selatan Cyril Ramaphosa sebelum pertemuan mereka di Pretoria, Afrika Selatan, 24 Juli 2018.
CAPA TOWN, SENIN — Presiden Afrika Selatan Cyril Ramaphosa dinyatakan positif terinfeksi Covid-19. Kini, dia tengah di rawat di fasilitas kesehatan di Cape Town. Untuk sementara, semua tugas kepresidenan akan dilimpahkan kepada Wakil Presiden David Mabuza.
Dalam pernyataan Kantor Kepresidenan Afrika Selatan, Minggu (12/12), Ramaphosa disebutkan mulai merasa tak sehat setelah memimpin upacara kenegaraan penghormatan kepada mantan Presiden Afsel FW De Klerk yang wafat per 11 November 2021. Ramaphosa baru-baru ini juga berkunjung ke empat negara di belahan barat Afrika.