Obat Covid-19 Bukan Pengganti Vaksin
Sejumlah negara mulai berburu obat Covid-19 buatan Merck dan Pfizer-BioNTEch. Namun, sejumlah ahli kesehatan mengingatkan bahwa obat Covid-19 itu tidak dapat menggantikan vaksinasi untuk mengendalikan pandemi Covid-19.
Kehadiran obat Covid-19 produksi Merck & Co dan Pfizer-BioNTech, yang diklaim memiliki kemampuan signifikan mengurangi efek buruk infeksi, telah membuat sejumlah negara berbondong-bondong memesan obat tersebut. Namun, ahli kesehatan Amerika Serikat memperingatkan, kehadiran obat itu tidak bisa menggantikan peran vaksin dalam memberikan perlindungan di tengah pandemi Covid-19.
Para ahli mengeluarkan peringatan itu setelah laju vaksinasi terus melambat. Menggantikan peran vaksin dengan obat Covid-19 dinilai mengandung risiko sangat tinggi terhadap pemulihan dunia dari pandemi.