Para Menlu Matangkan Pembahasan soal Pengucilan Myanmar dari KTT ASEAN
Para menlu ASEAN akan kembali bersidang untuk menetapkan apakah Myanmar yang kini dipimpin junta militer hasil kudeta bisa diikutkan atau dikucilkan dalam KTT virtual ASEAN, 26-28 Oktober mendatang.
KUALA LUMPUR, KAMIS β Para menteri luar negeri ASEAN akan bersidang secara virtual, Jumat (15/10/2021) besok, antara lain untuk membahas pengucilan pemimpin junta Myanmar, Jenderal Senior Min Aung Hlaing, dari konferensi tingkat tinggi ASEAN mendatang. Sejumlah negara ASEAN mengkritik keras tidak dijalankannya lima konsensus, yang ditetapkan para pemimpin ASEAN pada April lalu, dalam upaya pemulihan situasi di Myanmar.
Beberapa sumber di kalangan diplomat dan pejabat pemerintahan yang dikutip kantor berita Reuters, Kamis (14/10/2021), menyebutkan bahwa sidang virtual para menlu ASEAN itu akan diselenggarakan Brunei Darussalam, ketua ASEAN tahun ini. Juru bicara militer Myanmar, Zaw Min Tun, tidak mengangkat telepon saat akan diminta tanggapan soal rencana pertemuan menlu ASEAN tersebut. Begitu juga Kementerian Luar Negeri Brunei Darussalam.