Iklan
Dubes Perancis untuk RI: AUKUS Jadi Ancaman Nyata bagi Kawasan ASEAN
Dubes Perancis untuk RI Olivier Chambard mengatakan, aliansi militer AUKUS tak akan membawa perdamaian di kawasan Indo-Pasifik. Namun, aliansi Australia-Inggris-AS itu jadi ancaman nyata bagi kawasan, termasuk ASEAN.
JAKARTA, KOMPAS โ Perjanjian aliansi militer antara Australia, Inggris, dan Amerika Serikat akan memberi efek domino bagi kawasan Indo-Pasifik, secara khusus negara-negara ASEAN. AUKUS, demikian nama aliansi tiga negara itu, bahkan menjadi ancaman nyata bagi keamanan kawasan ASEAN.
โKita sedang berada pada tahap awal perubahan ini. Efek domino, dalam pandangan saya, akan sulit diprediksi,โ kata Duta Besar Perancis untuk Indonesia Olivier Chambard kepada sejumlah jurnalis di Jakarta, Jumat (24/9/2021).