PBB Minta Dunia Ulurkan Tangan untuk Warga Afghanistan
Sementara Taliban merayakan kemenangan saat mengambil alih tampuk kepemimpinan, rakyat Afghanistan berjuang untuk mengisi perut. Satu dari tiga orang Afghanistan tidak tahu dari mana makanan berikutnya bisa didapat.
KABUL, RABU β Perserikatan Bangsa-Bangsa meminta kepada negara-negara di dunia untuk mengulurkan tangan kepada Afghanistan. Negara berpenduduk 18 juta jiwa ini tinggal selangkah lagi terpuruk ke dalam bencana kemanusiaan. Dari 1,3 miliar dollar Amerika Serikat dana yang dibutuhkan PBB untuk membantu warga Afghanistan, baru terkumpul 39 persen.
βKami menghitung bahwa satu dari tiga orang Afghanistan tidak akan tahu dari mana makanan berikutnya bisa ia dapat,β kata Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres di New York, Selasa (31/8/2021).