Iklan
PBB Gagal Mediasi Perang Yaman, Harapan Tinggal kepada Oman
Utusan Khusus PBB merasa gagal di Yaman karena kedua pihak yang bertikai keras kepala. PBB berharap ada terobosan positif dalam dialog yang dimediasi Oman.
NEW YORK, RABU β Utusan Khusus Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk dialog damai di Yaman, Martin Griffiths, mengaku gagal menjalankan tugasnya. Baik Pemerintah Yaman maupun pemberontak Houthi sama-sama sukar diajak duduk bersama. Harapan untuk perdamaian di negara yang perang saudaranya telah memakan 130.000 korban jiwa itu kini ada di tangan Kesultanan Oman.
βYaman adalah bukti kesempatan yang dilewatkan dengan sia-sia. Akibatnya, pupus sudah harapan generasi muda untuk bisa hidup damai, bebas, dan tanpa ketakutan terhadap opresi,β kata Griffiths kepada media, Selasa (15/6/2021).