logo Kompas.id
โ€บ
Internasionalโ€บHamas Janji Tak Akan Ambil...
Iklan

Hamas Janji Tak Akan Ambil Dana Bantuan Rekonstruksi Gaza

Hamas menyatakan dukungannya terhadap upaya rekonstruksi Gaza yang hancur akibat serangan Israel. Kelompok itu juga menjanjikan distribusi bantuan secara transparan dan tidak memihak.

Oleh
BENNY D KOESTANTO
ยท 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/3qkK8T-V2VDJLE7YgsTCXFSGksE=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F05%2FAP21133295427685_1621386184.jpg
AP/KHALIL HAMRA

Seorang pria Palestina memeriksa tokonya yang hancur setelah serangan udara Israel di Kota Gaza pada Kamis (13/5/2021). Kelompok Hamas berjanji tidak akan menyentuh satu sen pun dana bantuan internasional yang diperuntukkan bagi rekonstruksi Gaza.

GAZA, KAMIS โ€” Hamas menegaskan bahwa kelompoknya tidak akan menyentuh satu sen pun dana bantuan internasional untuk pembangunan kembali atau rekonstruksi Gaza yang mengalami kerusakan akibat Perang Gaza selama sebelas hari dengan Israel. Pernyataan Hamas pada Rabu (26/5/2021) dikeluarkan di tengah upaya-upaya diplomatik yang terus digelar di kawasan maupun di Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk memperkuat gencatan senjata di antara kedua pihak.

โ€Kami menyambut baik setiap upaya internasional atau Arab untuk membangun kembali Jalur Gaza,โ€ kata kepala sayap politik kelompok Hamas, Yahya Sinwar, dalam sebuah konferensi pers di Gaza City. Ia pun menjanjikan distribusi bantuan secara transparan dan tidak memihak.

Editor:
laksanaas
Bagikan