logo Kompas.id
β€Ί
Internasionalβ€ΊBertandang ke Benteng...
Iklan

Bertandang ke Benteng Al-Ayyubi

Mesir tak hanya memiliki piramida. Di Kairo, ibu kota Mesir, terdapat satu peninggalan masa lalu yang membuktikan tingginya peradaban Mesir. Jejak indah masa lalu itu adalah Benteng Salahuddin al-Ayyubi.

Oleh
Musthafa Abd. Rahman, dari Kairo, Mesir
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/3SuntXZOcO5_RZn0vNCVPgqcFz8=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F01%2F20210107MTH05_1610165499.jpg
KOMPAS/MUSTHAFA ABD RAHMAN

Suasana di dalam kompleks Benteng Salahuddin al-Ayyubi. Tampak pintu masuk menuju museum polisi di dalam kompleks benteng tersebut pada hari Minggu 3 Januari 2021.

Hari Minggu, 3 Januari 2021 pagi, kabut menyelimuti langit Kairo. Kota pun tampak temaram. Namun, seiring datangnya matahari, perlahan sinarnya menghunjam bak pedang-pedang raksasa yang membelah-belah tabir kabut pada pagi itu.

Menjelang tengah hari, sekitar pukul 12.00, kota Kairo pun terang benderang, dan kesempatan mengunjungi Benteng Salahuddin al-Ayyubi yang berdiri gagah di ketinggian bukit megah di kota Kairo lama terbuka lebar.

Editor:
Bonifasius Josie Susilo H
Bagikan