logo Kompas.id
โ€บ
Internasionalโ€บIsrael Kirim Gandum ke Sudan...
Iklan

Israel Kirim Gandum ke Sudan di Tengah Pro-Kontra Normalisasi Hubungan

Israel berencana mengirimkan gandum, bahan dasar roti, ke Sudan, sebagai pembuka hubungan dagang kedua negara. Normalisasi hubungan Sudan-Israel membuat suhu politik di Sudan meningkat.

Oleh
Mahdi Muhammad
ยท 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/PoiNNYZHH19-QvAnsP5Da63UNXY=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F10%2FTrump_92608205_1603499181.jpg
AP PHOTO/ALEX BRANDON

Foto bertanggal 23 Oktober 2020, Presiden Amerika Serikat Donald Trump berbincang melalui telepon dengan pemimpin Sudan dan Israel, didamping Menteri Luar Negeri AS Mike Pompeo, Menteri Keuangan Steven Mnuchin, Penasihat Gedung Putih Jared Kushner, dan Penasihat Keamanan Nasional Robert Oโ€™Brien.

TEL AVIV, SENIN โ€” Pemerintah Israel berencana mengirim gandum senilai 5 juta dollar Amerika Serikat atau sekitar Rp 70 miliar ke Sudan untuk membantu terbatasnya persediaan bahan pangan di negara itu. Di satu sisi, pengiriman gandum tersebut akan membantu penyediaan bahan pangan rakyat Sudan, tapi di sisi lain kondisi ini menimbulkan dinamika politik yang cepat di negara tersebut.

โ€Kami menantikan hubungan dan perdamaian yang hangat dengan Sudan. Kami segera mengirimkan gandum senilai 5 juta dollar AS kepada teman-teman baru kami di Sudan,โ€ kata Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu melalui pernyataan yang disampaikan melalui akun media sosial kantor perdana menteri, Minggu (25/10/2020).

Editor:
Bonifasius Josie Susilo H
Bagikan