logo Kompas.id
โ€บ
Internasionalโ€บLam Redam Kekhawatiran...
Iklan

Lam Redam Kekhawatiran Investor, tetapi Kebebasan di Hong Kong Jadi Tanda Tanya

Hong Kong kembali memanas seiring Beijing yang ingin memberlakukan UU keamanan nasional. Eskalasi yang meningkat ini membuat khawatir pada investor, pelaku bisnis, dan diplomat di Hong Kong.

Oleh
ADHITYA RAMADHAN
ยท 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/G9VtkKXKgwGSsqNwdxGWGYYl9E4=/1024x691/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F05%2FHong-Kong-Protests_89414233_1590314363.jpg
Kompas

Seorang pemrotes ditahan oleh polisi dalam unjuk rasa menentang Undang-Undang Keamanan Nasional yang akan diberlakukan Pemerintah China di Hong Kong dalam demontrasi di kawasan Causeway Bay di Hong Kong, Minggu (24/5/2020).

HONG KONG, SELASA โ€” Pemimpin Eksekutif Hong Kong Carrie Lam berupaya meyakinkan para investor, pelaku bisnis internasional, dan para diplomat dengan menyatakan bahwa rencana China memberlakukan Undang-Undang Keamanan Nasional yang baru di Hong Kong tidak akan memberangus kebebasan di wilayah itu.

Menurut Lam, undang-undang kontroversial itu hanya โ€akan menyasar segelintir pelanggar hukumโ€. Tetapi, ia tidak begitu antusias membahas apa saja yang termasuk sebagai pelanggaran UU tersebut.

Editor:
samsulhadi
Bagikan