Iklan
25 Negara Bagian di AS Mulai Longgarkan Pembatasan Sosial
Belum dijelaskan apakah perusahaan bisa beroperasi kembali. Belum dijelaskan pula berapa banyak pemilik bisnis dan karyawan mereka yang akan kembali bekerja.
NEW YORK, JUMAT β Sebanyak 25 negara bagian di Amerika Serikat mulai melonggarkan pembatasan sosial dalam menghadapi pandemi Covid-19, Kamis (30/4/2020). Langkah itu diambil setelah angka pengangguran di negara adidaya itu melonjak hingga 18,4 persen dari populasi usia tenaga kerja. Ini angka persentase pengangguran tertinggi sejak masa Depresi Besar pada era 1930-an.
Pelonggaran itu terjadi di sebagian besar negara bagian yang berada di wilayah Selatan, Midwest, dan wilayah Barat. Pelonggaran itu dimulai di Georgia, lalu akan disusul beberapa hari mendatang di Texas dan Florida.