Iklan
Protes Warga karena Kesulitan Ekonomi Berlanjut
Protes warga Lebanon berlanjut karena nilai tukar pound kembali terdepresiasi. Warga tidak bisa mengambil simpanan uangnya di bank karena Bank Sentral membatasi pengambilan hanya 400 dollar setiap bulan.
BEIRUT, RABU β Protes warga Lebanon karena kemerosotan kondisi ekonomi terus berlanjut di sejumlah kota di seantero negeri. Kantor-kantor perbankan menjadi sasaran kemarahan warga.
Seorang demonstran, Fawwaz Samman (27), tewas tertembak peluru anggota militer. Nyawanya tidak dapat diselamatkan meski sudah mendapatkan perawatan di rumah sakit. Sementara puluhan warga yang terluka mendapat perawatan dari petugas kesehatan. Di pihak militer, puluhan anggota militer juga mengalami luka-luka akibat bentrokan dengan massa pendemo.