logo Kompas.id
β€Ί
Internasionalβ€ΊKapal Perang Iran Bersandar di...
Iklan

Kapal Perang Iran Bersandar di Tanjung Priok

Kapal perang Angkatan Bersenjata Republik Islam Iran, Kharg, Selasa (25/2/2020), bersandar di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta. Kunjungan kapal perang Iran ini menjadi bagian perayaan 70 tahun hubungan Indonesia-Iran.

Oleh
Khaerudin
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/xCQWVDpqA-_PU3R1iAu4PU-92hI=/1024x768/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F02%2F20200225-kharg1_1582633592.jpg
DOKUMENTASI KEDUTAAN BESAR REPUBLIK ISLAM IRAN

Kapal perang Republik Islam Iran, Kharg, merapat di dermaga Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Selasa (25/2/2020). Kunjungan Kharg ke Indonesia dalam rangka momentum perayaan hubungan diplomatik Indonesia-Iran yang telah berlangsung selama 70 tahun.

JAKARTA, KOMPAS β€” Kapal perang Angkatan Bersenjata Republik Islam Iran, Kharg, hari Selasa (25/2/2020) bersandar di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta. Kunjungan kapal perang Iran ini merupakan bagian dari perayaan hubungan diplomatik kedua negara yang telah berlangsung selama 70 tahun.

Kharg, antara lain, membawa 300 mahasiswa Akademi Angkatan Laut Iran. Mereka menurut rencana akan berada di Jakarta selama empat hari untuk melakukan berbagai kegiatan terkait kerja sama pertahanan kedua negara.

Editor:
khaerudin
Bagikan