Harapan Sembuh Pasien Kanker Meningkat, Kesenjangan Perlu Diatasi
Harapan hidup pasien kanker meningkat seiring dengan perkembangan inovasi pengobatan pada pasien kanker. Meski begitu, kesenjangan pada perawatan kanker masih menjadi kendala bagi sejumlah pasien.
JAKARTA, KOMPAS β Inovasi dalam pengobatan kanker telah meningkatkan harapan hidup bagi pasien kanker. Meski begitu, kesenjangan dalam pelayanan kanker menjadi kendala bagi sejumlah pasien untuk mendapatkan kesempatan tersebut. Oleh sebab itu, kesenjangan yang dihadapi dalam perawatan kanker perlu diatasi.
Ketua Umum Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Aru Wisaksono Sudoyo, di Jakarta, Selasa (22/2/2022), mengatakan, kesenjangan dalam perawatan kanker tidak hanya terkait dengan pengobatan dan pelayanan kesehatan, tetapi juga kesenjangan ekonomi, sosial, dan informasi. Hal itu menghambat layanan kanker. Sebagian besar pasien kanker pun terlambat mendapat penanganan.