logo Kompas.id
β€Ί
Ilmu Pengetahuan & Teknologiβ€ΊGempa yang Mengingatkan...
Iklan

Gempa yang Mengingatkan Tsunami Flores 1992

Memitigasi bencana adalah soal merawat ingatan dan senantiasa bersiaga karena gempa dan tsunami bisa datang kapan saja di sepanjang jalur pesisir kita yang rentan.

Oleh
Ahmad Arif
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/kN6kvRDPwlE8rKSjWgv6iuoDn-s=/1024x791/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F12%2F20211214-NNN-gempa-NTT-mumed_1639473888.png

Gempa berkekuatan M 7,4 di utara Pulau Flores pada Selasa (14/12/2021) pukul 11.20 WITA ibarat alarm dari alam. Kali ini, gempa tak diikuti tsunami besar sehingga korban tak berjatuhan, tetapi gempa berikutnya bisa jadi akan diikuti tsunami besar sebagaimana pernah melanda Flores dan sekitarnya pada 1992.

Theresia Isye Doris Fernandez (42), warga Kelurahan Beru, Kota Maumere, Nusa Tenggara Timur, berada di dalam mobil saat guncangan gempa itu melanda. ”Kuat sekali terasa. Seperti di atas laut yang gelombangnya besar. Saya sempat kehilangan akal. Lalu buka pintu mobil dan keluar, banyak orang bingung juga dan akhirnya sadar ternyata gempa,” katanya.

Editor:
Adhitya Ramadhan
Bagikan