Iklan
Menyiapkan Anak untuk Vaksinasi Covid-19
Vaksinasi Covid-19 pada anak berusia 6-11 tahun telah dimulai di sejumlah daerah di Indonesia. Apa saja yang harus diperhatikan?
Anak berusia 6-11 tahun kini sudah bisa mendapatkan vaksin Covid-19. Secara bertahap, vaksinasi dimulai di daerah yang sudah memiliki cakupan vaksinasi yang tinggi.
Vaksinasi pada anak usia 6-11 tahun bisa dilakukan di daerah dengan cakupan dosis pertama lebih dari 70 persen dan cakupan vaksinasi warga lansia lebih dari 60 persen. Setidaknya ada 115 kabupaten/kota di 19 provinsi yang telah mencapai target tersebut.