Sembilan Daerah Mengkhawatirkan, Posko Covid-19 Perlu Diintensifkan
Lonjakan kasus Covid-19 yang terjadi di sejumlah kabupaten/kota perlu segera dikendalikan agar dampaknya tidak berkepanjangan dan berpengaruh pada peningkatan kasus nasional.
JAKARTA, KOMPAS โ Sejumlah wilayah kabupaten/kota mengalami lonjakan kasus Covid-19 yang signifikan. Tindakan cepat dibutuhkan agar penularan kasus bisa segera terkendali. Fungsi dan tugas dari posko penanganan Covid-19 sampai di tingkat desa ataupun kelurahan perlu diperkuat.
Satuan Tugas Penanganan Covid-19 per 8 Juni 2021 mencatat, ada sembilan kabupaten/kota yang kasus penularan penyebaran Covid-19-nya masuk dalam kondisi mengkhawatirkan. Daerah itu meliputi Kudus (kasus naik 7.594 kasus), Jepara (naik 685 persen), Demak (naik 370 persen), Sragen (338 persen), Bandung (261 persen), Kota Cimahi (250 persen), Pati (205 persen), Kota Semarang (193 persen), dan Pasaman Barat (157 persen).