Pastikan Masyarakat Rentan Jadi Prioritas Vaksinasi Covid-19
Vaksinasi Covid-19 harus dipastikan diprioritaskan bagi masyarakat rentan secara epidemiologis.
JAKARTA, KOMPAS β Masyarakat berhak mendapatkan vaksin Covid-19. Namun, jumlah vaksin yang terbatas membuat vaksinasi harus diberikan berdasarkan prioritas. Untuk itu, semua pihak perlu memastikan vaksinasi diberikan kepada kelompok rentan, baik pada vaksinasi program pemerintah maupun vaksinasi gotong royong.
Juru Bicara Kementerian Kesehatan untuk Vaksinasi Covid-19 Siti Nadia Tarmizi saat dihubungi di Jakarta, Kamis (20/5/2021), mengatakan, pemerintah menyiapkan dua skema pelaksanaan vaksinasi, yakni vaksinasi program pemerintah dan vaksinasi gotong royong. Vaksinasi program diberikan secara gratis kepada masyarakat, sedangkan vaksinasi gotong royong diberikan gratis kepada karyawan yang biayanya ditanggung perusahaan.