Babak Baru Mutasi, Dua Varian SARS-CoV-2 Bergabung
Rekombinasi virus ditemukan dalam sampel virus di California. Virus hibrida itu merupakan hasil rekombinasi varian B.1.1.7 yang lebih menular dari Inggris dan varian B.1.429 yang berasal dari California.
JAKARTA, KOMPAS โ Dua varian virus korona baru, SARS-CoV-2 yang pertama kali diidentifikasi di Inggris dan California telah bergabung menjadi mutasi hibrida. Ini bisa menandakan fase baru pandemi Covid-19 karena lebih banyak varian hibrida bakal muncul dan membawa konsekuensi perubahan karakter virus menjadi lebih berbahaya.
Peristiwa penggabungan atau dikenal sebagai โrekombinasiโ virus ini ditemukan dalam sampel virus di California. Virus hibrida yang ditemukan merupakan hasil rekombinasi dari varian B.1.1.7 yang lebih menular dari Inggris dan varian B.1.429 yang berasal dari California dan diduga bertanggung jawab atas gelombang kasus Covid-19 di Los Angeles.