Iklan
Laboratorium Bergerak Tingkatkan Kapasitas Tes di Daerah
Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi mengeluarkan laboratorium bergerak. Keberadaan laboratorium bergerak itu diyakini mampu meningkatkan kapasitas pengujian sampel di daerah.
YOGYAKARTA, KOMPAS β Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi meluncurkan laboratorium bergerak Bio Safety Level 2 yang mampu menguji 500 spesimen per hari. Laboratorium diyakini mampu meningkatkan kapasitas pengujian sampel di daerah, terutama di daerah terpencil. Tiap daerah diharapkan memiliki setidaknya satu unit laboratorium bergerak untuk menanggulangi penyebaran Covid-19.
Laboratorium yang diberi nama Mobile Lab Bio Safety Level (BSL) 2 itu dikeluarkan oleh Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) dalam bentuk mirip bus.