logo Kompas.id
β€Ί
Ilmu Pengetahuan & Teknologiβ€ΊUI Kukuhkan Dua Profesor
Iklan

UI Kukuhkan Dua Profesor

Oleh
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/D-Iwwb7SQUI9GSywD8mV5XSPuaA=/1024x576/http%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2017%2F08%2F20170812DD0801.jpeg
PRAYOGI DWI SULISTYO

Murdani Abdullah mendapatkan ucapan selamat atas keberhasilannya dikukuhkan sebagai guru besar bidang ilmu penyakit dalam, Sabtu (12/8), di kampus UI Salemba, Jakarta. Selain Murdani, dikukuhkan juga Yoga Yuniadi sebagai guru besar bidang ilmu spesialis jantung subspesialis aritmia.

JAKARTA, KOMPAS β€” Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia mengukuhkan dua guru besar tetap pada Sabtu (12/8) di kampus UI Salemba, Jakarta. Mereka adalah Murdani Abdullah bidang ilmu penyakit dalam dan Yoga Yuniadi bidang ilmu spesialis jantung subspesialis aritmia.

Pengukuhan dua guru besar ini menambah jumlah profesor tetap di UI menjadi 239 orang. Pada acara ini, pengukuhan dipimpin oleh Ketua Dewan Guru Besar UI Harkristuti Harkrisnowo.

Editor:
Bagikan