Iklan
Candi Kotomahligai, Perpaduan Arsitektur Menawan dan Keindahan Alam
Candi Kotomahligai di KCBN Muarajambi selesai dipugar. Arsitekturnya menawan. Alamnya indah dengan lanskap hutan.
Pemugaran Candi Kotomahligai di Kawasan Cagar Budaya Nasional atau KCBN Muarajambi, Kabupaten Muaro Jambi, Provinsi Jambi, telah rampung. Ratusan pohon menjulang di antara struktur candi berbahan terakota. Arsitekturnya yang menawan berpadu dengan keindahan alam dengan lanskap hutan.
Pagi merupakan waktu terbaik berkunjung ke Candi Kotomahligai. Udaranya segar. Kebisingan kendaraan bermotor nyaris tak terdengar. Suara tonggeret, kicau burung, dan desir angin menjadi ”senandung alam” yang menghadirkan nuansa kedamaian.