logo Kompas.id
β€Ί
Humanioraβ€ΊRatusan Warga Tumpah Ruah...
Iklan

Ratusan Warga Tumpah Ruah Mengantar Paus Fransiskus Melanjutkan Perjalanan

Paus meninggalkan Indonesia hari ini dan melanjutkan perjalanan apostoliknya ke Papua Niugini. Ratusan warga mengantar.

Oleh
ATIEK ISHLAHIYAH AL HAMASY
Β· 1 menit baca
Paus Fransiskus saat menuju Bandara Soekarno-Hatta dari gedung Kedutaan Besar Vatikan, Jumat (6/9/2024).
KOMPAS/ATIEK ISHLAHIYAH AL HAMASY

Paus Fransiskus saat menuju Bandara Soekarno-Hatta dari gedung Kedutaan Besar Vatikan, Jumat (6/9/2024).

Di sepanjang Jalan Medan Merdeka Timur, Jakarta Pusat, Jumat (6/9/2024) pagi, ratusan warga antusias menyambut pemimpin Gereja Katolik Dunia, Paus Fransiskus, yang keluar dari gedung Kedutaan Besar Vatikan menuju Bandara Soekarno-Hatta. Paus meninggalkan Indonesia hari ini dan melanjutkan perjalanan apostoliknya ke Papua Niugini.

Tepat pukul 09.15 WIB, mobil Toyota Kijang Innova Zenix putih yang menjadi kendaraan Paus sejak hari pertama di Indonesia itu keluar dari kantor Kedubes Vatikan. Mobil berjalan pelan. Teriakan warga semakin kencang. Gawai di tangan tak lepas untuk merekam Paus. Mereka berdesakan dan berebut untuk melihat Paus lebih dekat.

Editor:
ANGGER PUTRANTO
Bagikan