Iklan
Tantangan Terbesar Saat Ini adalah Menemani Anak-anak di Dunia Digital
Ranah digital bagai pisau bermata dua bagi anak. Bermanfaat, tapi juga membahayakan jika anak tak dibekali pengetahuan.
Teknologi informasi tidak bisa lagi dipisahkan dalam kehidupan masyarakat, termasuk anak-anak. Namun, di balik berbagai kemudahan dan manfaatnya, berbagai ancaman di dunia daring membayangi kehidupan mereka.
Dari waktu ke waktu, anak terus menjadi korban kejahatan di ranah daring, terpapar konten-konten negatif dan pornografi, adiktif dengan permainan daring, bahkan dieksploitasi secara seksual oleh pelaku-pelaku kejahatan daring. Berbagai upaya terus dilakukan pemerintah, terutama meningkatkan literasi mereka agar cerdas dan bijak berinternet.