logo Kompas.id
β€Ί
Humanioraβ€ΊInari Expo 2024 Diseminasikan ...
Iklan

Inari Expo 2024 Diseminasikan Berbagai Capaian Riset dan Inovasi

Inari Expo 2024 menjadi ruang untuk mendiseminasikan berbagai capaian riset dan mendorong budaya inovasi.

Oleh
PRADIPTA PANDU
Β· 1 menit baca
Pengunjung mengamati <i>drone </i>produksi Inaero yang dipamerkan dalam Indonesia Research and Innovation (Inari) Expo di KST Soekarno, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Kamis (21/9/2023).
KOMPAS/ADRYAN YOGA PARAMADWYA

Pengunjung mengamati drone produksi Inaero yang dipamerkan dalam Indonesia Research and Innovation (Inari) Expo di KST Soekarno, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Kamis (21/9/2023).

JAKARTA, KOMPAS β€” Pameran riset dan inovasi bertajuk Indonesia Research and Innovation atau Inari Expo akan kembali diselenggarakan pada 8-11 Agustus 2024 di Gedung Innovation Convention Center, Kawasan Sains dan Teknologi Soekarno, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Kegiatan ini tidak hanya menjadi ruang untuk mendiseminasikan berbagai capaian riset, tetapi juga mendorong budaya inovasi di berbagai sektor.

Ketua Pelaksana Inari Expo 2024 Irwan Rahman menyampaikan, ini merupakan tahun ketiga diselenggarakannya Inari Expo. Berbeda dibandingkan kegiatan sebelumnya, Inari Expo 2024 menjadi bagian dari peringatan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Hakteknas) Ke-29.

Editor:
CORNELIUS HELMY HERLAMBANG
Bagikan