logo Kompas.id
β€Ί
Humanioraβ€ΊKota Surabaya Calon Anggota...
Iklan

Kota Surabaya Calon Anggota Kota Layak Anak Dunia

Demi melindungi anak-anak saat ini hingga masa depan, Kota Surabaya mengajukan diri jadi kota layak anak dunia.

Oleh
SONYA HELLEN SINOMBOR
Β· 0 menit baca
Dalam rangka mengadvokasi dan mendukung pembangunan kota yang layak anak di Surabaya, Badan Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk Anak-anak (Unicef) mengunjungi kota tersebut, Senin hingga Rabu (25-27/3/2024).
KOMPAS/SONYA HELLEN SINOMBOR

Dalam rangka mengadvokasi dan mendukung pembangunan kota yang layak anak di Surabaya, Badan Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk Anak-anak (Unicef) mengunjungi kota tersebut, Senin hingga Rabu (25-27/3/2024).

Kota Surabaya, Jawa Timur, adalah salah satu kota metropolis di Indonesia yang terus berkembang dan menunjukkan komitmennya terhadap pemenuhan hak dan perlindungan anak. Setelah beberapa kali mendapatkan anugerah Kota Layak Anak Tingkat Utama, Kota Surabaya mengajukan diri menjadi kota layak anak tingkat dunia yang tergabung dalam Child Friendly City Initiative (CFCI).

Untuk mengadvokasi dan mendukung pembangunan kota layak anak di Surabaya, Badan Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk Anak-anak (Unicef) mengunjungi kota tersebut pada Senin hingga Rabu (25-27/3/2024). Tim Child Friendly City Initiative (CFCI) Unicef, dipimpin oleh Shema Sen Gupta, Director Child Protection Section Unicef Headquarter New York.

Editor:
ICHWAN SUSANTO
Bagikan