logo Kompas.id
โ€บ
Humanioraโ€บAncaman Cuaca Ekstrem hingga...
Iklan

Ancaman Cuaca Ekstrem hingga Awal Pekan Depan, Tiga Provinsi Siaga Bencana

Peringatan dini bencana hidrometeorologi dengan kategori Siaga dikeluarkan untuk Banten, Kalimantan Tengah, dan NTT.

Oleh
AHMAD ARIF
ยท 1 menit baca
Gelombang tinggi melanda kawasan Pantai Ampenan, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat, Rabu (13/3/2024). Masyarakat diimbau mewaspadai potensi cuaca ekstrem berupa hujan disertai petir dan angin kencang serta gelombang tinggi di NTB pada periode 10-16 Maret 2024.
KOMPAS/ISMAIL ZAKARIA

Gelombang tinggi melanda kawasan Pantai Ampenan, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat, Rabu (13/3/2024). Masyarakat diimbau mewaspadai potensi cuaca ekstrem berupa hujan disertai petir dan angin kencang serta gelombang tinggi di NTB pada periode 10-16 Maret 2024.

JAKARTA, KOMPAS - Hujan dengan kategori sangat lebat telah terjadi dalam sepekan terakhir, mengakibatkan bencana banjir dan longsor di sejumlah daerah. Masih aktifnya gelombang ekuatorial dan kemunculan tiga bibit siklon tropis berpotensi memperpanjang cuaca ekstrem hingga awal pekan depan. Tiga provinsi masuk dalam kategori Siaga bencana hidrometeorologi.

Perpanjangan peringatan dini ancaman cuaca ekstrem ini disampaikan Deputi Bidang Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Guswanto, di Jakarta, Kamis (14/3/2024). โ€Berdasarkan analisis cuaca terkini serta dengan mengamati perkembangan kondisi cuaca dalam sepekan ke depan, BMKG mengidentifikasi masih adanya potensi peningkatan curah hujan secara signifikan di beberapa wilayah Indonesia,โ€ katanya.

Editor:
ICHWAN SUSANTO
Bagikan