logo Kompas.id
HumanioraAdipura Jangan Cuma ”Lipstik”,...
Iklan

Adipura Jangan Cuma ”Lipstik”, Wapres Minta Ada Ekonomi Sirkular dan Sentuhan Teknologi

Penghargaan Adipura kembali dibagikan. Meski dinilai sangat baik, model penilaiannya perlu disempurnakan.

Oleh
NINA SUSILO
· 0 menit baca
Wakil Presiden Maruf Amin menyerahkan penghargaan Adipura Kencana kepada Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dalam pemberian penghargaan Adipura di Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Jakarta, Selasa (5/3/2024).
KOMPAS/NINA SUSILO

Wakil Presiden Maruf Amin menyerahkan penghargaan Adipura Kencana kepada Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dalam pemberian penghargaan Adipura di Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Jakarta, Selasa (5/3/2024).

JAKARTA, KOMPAS — Wakil Presiden Ma’ruf Amin mendorong penyempurnaan program Adipura. Sementara pengamat dan praktisi pengelolaan sampah yang juga anggota Dewan Pengarah Aliansi Zero Waste Indonesia, Hermawan Some, menilai Adipura perlu lebih konkret dan berkelanjutan, bukan hanya sebagai ”lipstik” yang dipoles pemerintah daerah.

Wapres Amin mengingatkan target yang perlu dicapai saat ini adalah mendorong penerapan sistem pengelolaan sampah secara terpadu dari hulu ke hilir. ”Sistem terintegrasi ini tidak hanya membutuhkan terobosan-terobosan yang implementatif, tetapi juga menuntut kinerja optimal pemerintah daerah serta partisipasi aktif masyarakat,” tuturnya dalam sambutan di pemberian penghargaan Adipura 2024 di kantor Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Jakarta, Selasa (5/3/2024).

Editor:
SUHARTONO
Bagikan