Konsumsi Gula Berlebih Memicu Gangguan Kesuburan
Konsumsi gula berlebihan bisa memicu obesitas dan diabetes melitus. Kondisi ini bisa menyebabkan gangguan kesuburan.
JAKARTA, KOMPAS β Konsumsi gula secara berlebihan dapat berpengaruh pada tingkat kesuburan pada perempuan. Bahkan, hal itu dapat menyebabkan gangguan kesuburan atau infertilitas. Karena itu, membatasi konsumsi makanan dan minuman dengan gula tinggi sangat disarankan untuk meningkatkan kesehatan organ reproduksi, terutama terkait kesuburan pada perempuan.
Dokter spesialis obstetri dan ginekologi subspesialis fertilitas endokrinologi reproduksi Rumah Sakit Pondok Indah-In Vitro Fertilization (IVF) Centre, Gita Pratama, mengutarakan, konsumsi gula secara berlebihan dapat menyebabkan peningkatan berat badan yang dapat berlanjut pada kondisi obesitas. Pada perempuan yang mengalami obesitas, fungsi hormon dalam tubuh dapat terganggu. Hal itu termasuk hormon reproduksi yang terkait dengan kesuburan.