logo Kompas.id
β€Ί
Humanioraβ€ΊJanur Dipromosikan di Pameran...
Iklan

Janur Dipromosikan di Pameran Bunga Dunia

Seni budaya lipat janur yang dirangkai dengan bunga juga jadi cara mempromosikan budaya bangsa. Aneka budaya Indonesia terus dipromosikan di mancanegara.

Oleh
ESTER LINCE NAPITUPULU
Β· 1 menit baca
Seni budaya lipatan janur menjadi burung cenderawasih yang dipamerkan di pameran bunga Flowertime 2023 di Grand Place, Brussels, Belgia, pada 11-15 Agustus 2023 menarik perhatian pengunjung.
DOKUMENTASI KEMENDIKBUDRISTEK

Seni budaya lipatan janur menjadi burung cenderawasih yang dipamerkan di pameran bunga Flowertime 2023 di Grand Place, Brussels, Belgia, pada 11-15 Agustus 2023 menarik perhatian pengunjung.

JAKARTA, KOMPAS β€” Karya delegasi Indonesia yang mengangkat seni budaya lipatan janur melalui rangkaian bunga dipamerkan dalam pameran bunga Flowertime 2023 di Brussels, Belgia. Rangkaian janur yang dipadukan dengan bunga menjadi cara untuk melestarikan dan mempromosikan warisan budaya Indonesia kepada dunia.

Delegasi Indonesia, yang didukung Direktorat Jenderal Kebudayaan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) dan Kedutaan Besar Republik Indoneisia (KBRI) Belgia mengikuti pameran bunga Flowertime 2023 yang diselenggarakan setiap dua tahun sekali di Grand Place, Brussels, Belgia, pada 11-15 Agustus.

Editor:
ICHWAN SUSANTO
Bagikan